TUBABA,NB -Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) melalui Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) akan segera melaksanakan Uji Kompetensi (Ukom) dan Evaluasi Kinerja (Evkin) pejabat eselon dua.
Kepala BKPSDM Tubaba melalui Kabid Pengembangan, Mutasi dan Diklat, Rahman mengatakan, Ukom bakal diikuti oleh dua puluh tujuh (27) pejabat eselon dua sebagai bentuk penggalian potensi jabatan.
Sementara, Evkin akan diikuti oleh lima (5) pejabat yang telah menduduki jabatan eselon dua selama lima tahun lebih.
Kelima pejabat yang bakal mengikuti Evkin yakni, Kepala Inspektorat, Inspektur Perana Putera, kepala dinas (Kadis) PUPR, Iwan Mursalin, Kadis Kominfo Eri Budi Santoso, Kadis Kesehatan, Majril dan Asisten 3 Pemkab Tubaba, Rasyidi.
” Totalnya sebanyak 32 pejabat eselon dua yang bakal ikut Ukom dan Evkin,” ujar Rahman saat dikonfirmasi wartawan diruangnya, Rabu (25/6/2025).
Rahman menjelaskan pelaksanaan Ukom dan Evkin bakal berlangsung di Hotel Emersia, Kota Bandar Lampung pada 30 Juni – 3 Juli mendatang.
Menurut Rahman, pelaksanaan Ukom dan Evkin dilakukan secara ketat dan profesional. Sebab terdapat lima orang panitia seleksi (Pansel) yang akan mengawasi berjalannya kegiatan tersebut.
Kelimanya yaitu, Kepala Inspektorat Provinsi Lampung, Inspektur Bayana, Dosen S2 Hukum Universitas Lampung (Unila) Budiono, Dosen Ubah Saburai, Bovi Kaulusan serta seorang profesional, Abadi dan perwakilan BPSDM Provinsi Lampung, Lukmansyah.
” Pelaksanaan Ukom dan Evkin ini bakal menunjukkan potensi para pejabat eselon dua untuk lebih tepat menduduki jabatan di bidang apa,” kata Rahman.
Rahman menambahkan, setelah hasil Ukom dan Evkin keluar, BKPSDM Tubaba segera mempersiapkan pelaksanaan pelantikan.
Namun, Rahman belum bisa memastikan jadwal pelantikan serta apakah dibarengi dengan rolling jabatan eselon tiga.
Setelah pelantikan usai, BKPSDM Tubaba juga segera mempersiapkan pelaksanaan seleksi terbuka (Selter) jabatan eselon dua A (sekda) dan jabatan eselon dua b yang ditinggalkan setelah Ukom dan Evkin.
Sibuk Siapkan Berkas **
Berdasarkan hasil pantauan wartawan, dalam beberapa hari ini para pejabat eselon dua di lingkup Pemkab Tubaba mulai sibuk bersiap-siap mengikuti Ukom dan Evkin.
Mulai dari pemberkasan administrasi seperti dokumen akademik dan lain sebagainya.
Minta Hasil Objektif ***
Beberapa pejabat eselon dua dilingkungan Pemkab Tubaba berharap pelaksanaan Ukom dan Evkin dapat berlangsung secara objektif dan ril. Sebagai bahan penilaian Bupati dan Wakil Bupati dalam menempatkan posisi jabatan eselon dua yang benar-benar mumpuni dan berintegritas serta dapat memenuhi mutu Kabupaten Tubaba. (Ist)
